Salam pembaca yang budiman di artikel ini gue mau mereview sebuah situs untuk kalian yang hobi traveling atau jalan-jalan, situs ini bernama travelblog.id. Apa sih travelblog.id itu? Jadi, pembaca yang budiman travelblog.id adalah sarana blog travel dan wisata yang menyediakan tempat bagi para traveler dan wisatawan untuk saling berbagi jurnal dan pengalaman. Cukup menarik kan? Nah ada apa aja sih fitur-fitur di blog ini yuk simak.
Fitur-fitur yang ada di travelblog.id ini ada post artikel, video bahkan ada rewards poin loh. Apa sih fitur-fitur ini? post artikel dan video tentunya adalah fitur bagi kalian yang ingin berbagi pengalaman kalian ketika traveling, di dalam artikel kalian bisa memasukkan foto untuk membuat pembaca lain bisa lebih merasa mereka sedang berada di sana. Eh tapi jangan lupa baca panduan untuk membuat artikelnya dulu ya. Lalu fitur rewards poin adalah fitur di mana para pembuat artikel akan mendapatkan sebuah loyalty, asik banget kan? selain bisa berbagi pengalaman kalian bisa dapat keuntungan. Untuk selebihnya kalian bisa kunjungi situsnya ya.
Secara keseluruhan fitur-fitur dari travelblog.id ini sangat mudah digunakan dan tidak memiliki syarat yang ketat, pastinya kalian bisa memenuhi syarat-syarat tersebut untuk mempublikasikan pengalaman kalian. Setiap post akan memasuki tahap review terlebih dulu jadi ada kemungkinan tulisan kalian tidak terpublikasi.
Kelebihan dari travelblog.id ini kalian bisa berbagi ke semua orang yang juga hobi traveling selain itu kalian juga melihat artikel-artikel lain dari pengalaman-pengalaman traveler lainnya yang sudah mengunjungi sebuah tempat wisata yang ingin kalian kunjungi sebagai acuan. Daripada capek bikin blog atau website sendiri dan belum lagi harus ngurus atau update terus di website kalian karena memang ngga gampang buat bikin atau nulis konten di website sendiri, di travelblog.id ini kalian ngga perlu pusing lagi karena kalian bisa update kapanpun kalian mau dan juga bakal lebih seru buat berbagi untuk yang hobi traveling.
Manfaat dari travelblog.id selain berbagai pengalaman kalian dan mungkin kalian juga bisa mengenal traveler-traveler baru dan juga kalian bisa menjadi teman dekat dan akhirnya traveling bersama. Selain itu ada juga loh tips-tips dan info menarik untuk traveling, buat kalian yang mau mulai berkelana atau jalan-jalan bisa diliat nih tips-tipsnya di sini.
Di dalam travelblog.id tersedia menu-menu terkait kategori tipe artikel yaitu jalan-jalan, kuliner dan seni dan budaya. Di dalam menu jalan-jalan merupakan artikel-artikel berupa ulasan pengalaman para traveler berwisata ke tempat-tempat tertentu misalnya pantai kuta, candi borobudur, bukit, dan lain-lain. Di dalam menu kuliner merupakan artikel-artikel mengenai ulasan-ulasan para traveler tentang tempat makan selama mereka berwisata atau hanya memang membahas tempat atau restoran tersebut. Mulai dari makanan dan minuman sampai keunikan dari tempat tersebut loh. Di dalam seni dan budaya merupakan ulasan-ulasan mengenai kesenian dan budaya yang ada di tempat wisata tersebut.
Di dalam travelblog.id tersedia menu-menu terkait kategori tipe artikel yaitu jalan-jalan, kuliner dan seni dan budaya. Di dalam menu jalan-jalan merupakan artikel-artikel berupa ulasan pengalaman para traveler berwisata ke tempat-tempat tertentu misalnya pantai kuta, candi borobudur, bukit, dan lain-lain. Di dalam menu kuliner merupakan artikel-artikel mengenai ulasan-ulasan para traveler tentang tempat makan selama mereka berwisata atau hanya memang membahas tempat atau restoran tersebut. Mulai dari makanan dan minuman sampai keunikan dari tempat tersebut loh. Di dalam seni dan budaya merupakan ulasan-ulasan mengenai kesenian dan budaya yang ada di tempat wisata tersebut.
Yap itulah review dari gue mengenai travelblog.id yang memang cukup menarik untuk berbagi dan menuangkan isi hati kalian yang ingin bercerita ke orang terdekat kalian. Pasti ada di antara kalian yang bingung mau cerita ke mana setelah pergi jalan-jalan, nah kalian ngga perlu bingung lagi.
Kunjungi situsnya di sini: http://www.travelblog.id/
Untuk tips dan info seputar traveling kalian bisa klik di sini: http://www.travelblog.id/category/tips-info/
Comments
Post a Comment