Skip to main content

Kenapa Lucid Dream "BERBAHAYA"?

Mengenal ASUS Expertbook B5

Laptop adalah barang yang menjadi wajib dimiliki oleh para pebisnis maupun pekerja kantoran semenjak adanya pandemi. Laptop yang digunakan juga tidak bisa sembarangan, karena performa dari laptop akan sangat mempengaruhi efektifitas dari pekerjaan yang dijalankan. Apalagi untuk bisnis yang berjalan di bidang multimedia dan juga bidang kreatif.

Coba bayangkan, jika anda sedang bekerja tiba-tiba laptop yang anda gunakan hang/macet ketika membuka sebuah file ataupun software tertentu, pasti bikin panik, jengkel, dan pusing. Atau, ketika sedang melakukan meeting secara daring/online tiba-tiba ada suara bising, atau ada tetangga yang sedang melakukan renovasi rumah, rasanya pasti bikin jengkel dan mau nodong kepala tukang bangunannya aja. Sayangnya cuma sedikit laptop yang mampu menyaring suara, dan kalaupun ada pasti harganya diatas sepuluh.

Nah, laptop apa sih yang kekinian dan punya fitur-fitur canggih? Saat ini, ada laptop yang khusus untuk pebisnis yang super sibuk dan butuh dinamika yang cepat untuk mengolah data maupun informasi tuntutan pekerjaan, laptop itu adalah ASUS ExpertBook B5. Seperti apa sih ASUS ExpertBook B5 ini? Apakah worth untuk dibeli? Di bawah ini, adalah fitur-fitur yang ditawarkan oleh ASUS ExpertBook B5, Check it out.

Prosesor Canggih dengan Layar LCD OLED

Laptop bisnis ASUS ExpertBook B5 sudah diperkuat oleh prosesor Intel® Core™ generasi ke-11 terbaru dan juga Intel® Iris® Xᵉ graphics. Laptop ini juga sudah dilengkapi dengan layar LCD OLED, sehingga dapat menampilkan visual yang tajam, namun tetap nyaman di mata. Jadi, mau meeting secara online atau buat nonton film berapa lama pun oke aja.


Design Elegan yang Ringan dan Tipis

Laptop ini hanya memiliki berat satu kilogram saja dan memiliki design yang tipis, sehingga cukup ringan untuk dibawa-bawa. Jadi, kalau mau keluar kota membawa laptop ini, ngga bikin punggung atau bahu sakit. Laptop ini dibuat menggunakan bahan magnesium-aluminium alloy, material premium yang membuat laptop ini tidak hanya ringan tetapi juga tangguh.

Kapasitas Penyimpanan Besar dan Transfer Data yang Cepat

Laptop ASUS ExpertBook B5 yang memiliki prosesor canggih ini, ditemani dengan kapasitas penyimpanan yang sangat besar untuk sebuah laptop, yaitu SSD yang berkapasitas hingga 2TB atau setara 2.000GB yang berarti sampai 4X penyimpanan laptop yang biasa digunakan dan itupun masih HDD. Laptop ini juga sudah dibekali Windows 11 Pro, dan juga DDR4 48 GB RAM. Jadi, untuk membuka banyak file atau software sekaligus, laptop ini masih stabil, selain itu untuk mentransfer data juga sangat cepat hingga 40Gbps.

Baterai Tahan Lama dan Pengisian Cepat

Tentunya, salah satu fitur yang sangat penting untuk pengguna laptop, apalagi untuk para pebisnis yang super sibuk dan tidak bisa menetap di satu tempat dalam waktu lama, fitur itu adalah tidak lain dan tidak bukan daya baterai. Laptop ASUS ExpertBook B5 ini memiliki daya baterai yang cukup tahan lama, yang bisa bertahan hingga 14 jam hanya dalam satu kali pengisian daya. Selain itu, laptop ini memiliki fitur fast charging, salah satu fitur yang juga sangat berguna. Hanya dalam waktu 39 menit, baterai dari laptop ini sudah bisa terisi hingga 60%.

Noice Cancelling

Salah satu fitur yang mungkin akan sangat berguna, yaitu noise cancelling. Fitur ini dapat menyaring suara yang masuk ke dalam laptop, jadi ga perlu lagi khawatir dengan suara bising renovasi rumah tetangga, atau lalu lalang kendaraan yang lewat masuk dan mengganggu waktu pertemuan secara online.

I/O Port

Dan yang terakhir, Laptop ini memiliki Port yang cukup beragam yang tentunya disesuaikan dengan kebutuhan para pebisnis. Port ini antara lain USB Type-A, HDMI, Thunderbolt™ 4, Microphone/Headphone, dan USB4.

Selain fitur-fitur di atas, laptop ini juga memiliki fitur tambahan keamanan seperti fingerprint lock, dan penghalang webcam. Dan untuk detail lebih lanjut, berikut adalah spesifikasi laptop ASUS ExpertBook B5.


Dilihat dari fitur-fitur dan spesifikasi diatas, laptop ini memang tidak diragukan lagi sangat cocok untuk digunakan para pebisnis. Laptop yang yang benar-benar direkomendasikan untuk orang-orang yang super sibuk, yang memiliki banyak aktifitas di depan layar komputer, dan menyukai multitasking. 


Sources: Asus


Comments

Popular posts from this blog

Final Fantasy XII cara mendapatkan Item Weapon, Armor, Aksesoris Terkuat (termasuk versi Zodiac Age/IZJS)

Banyak variasi item weapon, armor dan aksesoris di dalam Final Fantasy dan yang menjadi pembahasan di sini adalah Final Fantasy XII. Tentu untuk mendapatkan beberapa item membutuhkan waktu dan mungkin hanya bisa didapatkan di penghujung permainan. Item-item ini biasanya memiliki stats dan efek yang sangat luar biasa, sepadan dengan jalannya permainan. Tpi, tentunya tidak akan mudah untuk mendapatkannya. Berikut beberapa item terkuat di Final Fantasy XII, termasuk versi Zodiac Age atau International Zodiac Job System. -WEAPON 1. Sword (1H)      Dalam Final Fantasy XII sword terkuat yaitu Deathbringer, Stoneblade dan Durandal dalam versi Zodiac Age yang terkuat yaitu Great Trango atau dalam versi IZJS disebut Trango Tower. Deathbringer merupakan pedang atau sword (1H) yang memiliki efek death.  Cara mendapatkan Deathbringer: - Mencuri atau steal dari monster rare bernama Ithuno di Barheim Passage.  - Dijual di Balfonheim Port seharga 16.000G.  ...

Monster Rancher 2 Gameshark Codes Cheat Training Stats 100% Working PS1/PSX

 This is my monster rancher 2 gameshark I often use. #golden peach on item slot 19 (must have max lvl house) 80099284 001A #training stats Boost (+99) note (1) 800DA098 0063 800DA09A 24A5 #Mint leaf on item slot 20 (must have max lvl house) 80099288 0012 #Worse Nature (for unlocking certain technique) 30097A59 00A4 # Max lif 80097A20 03E7 # Max Pow 80097A22 03E7 # Max Int 80097A24 03E7 # Max Spd 80097A28 03E7 # Max Def 80097A2A 03E7 #GUTS (R2) D00938AE 0002 801FFCFC 00FF # Never tired 30097A37 0000 #Max skill 80097A26 03E7 #Max Funds 80098FBC E0FF 80098FBE 05F5 #All Monster Cards 5000CC02 0000 8009908C 0101 #Full Zooming In View Mode D001C3CC 2821 8001C3D0 0000 D001C3CC 2821 8001C3D2 0000 #Max Monster Health (In-Battle) 801FFCDC 03E7 #100% Loyalty & 'Even' Status 80097A3C 00F3 #Wild Monster Life Drain (Press L2) D00938AE 0001 801FFC74 0000 #Unlock All CD's 50002601 0000 30099386 0001   #Activation Code For All Techniq...

FINAL FANTASY XII - Rahasia dan Bagaimana Cara Mendapatkannya

Kali ini gue bakal bahas tentang game favorit gue yap, mario bros. hehe, ngga lah  gue bukan clickbaiters seperti yang disajikan pada judul topik di atas, Final Fantasy XII atau 12 (dua belas), baik di seri biasa maupun seri zodiac age/Internationa Zodiac Job System (di jepang). So, apa yang menarik dari game ini? Jujur aja sih, ini game open world pertama gue dan konsep yang beda dari seri Final Fantasy sebelumnya yang kalo ketemu musuh ada transisi ke mode battle, di sini mode battle itu dihilangkan dan player langsung bisa berhadapan dengan musuh. Ngga cuma itu yang menarik, ternyata ada banyak rahasia di dalam game ini, berikut beberapa di antaranya, check it out guys. 1. Zodiac Spear Senjata tipe Spear ini adalah yang terkuat dalam game ini. Di dalam versi original (OG), cara untuk mendapatkan senjata ini adalah dengan menghindari beberapa hal, yaitu JANGAN membuka peti-peti berikut: 1) Peti di Lowtown, dekat Dalan's palace 2) Peti sebelum mendapatkan ...