Final Fantasy XII punya gameplay yang unik dari seri-seri sebelumnya. Yap, seperti ngga ada lagi transisi ke mode battle, treasure chest yang bisa respawn dan masih banyak lagi. Seperti yang kita tahu, setidaknya untuk para gamer, saat ini ada versi Final Fantasy XII terbaru yaitu Zodiac Age atau bisa dibilang versi remaster-nya Final Fantasy XII original. Konsep dari Zodiac Age sendiri diambil dari versi Final Fantasy XII International Zodiac Job System, dimana hanya tersedia dalam bahasa jepang untuk versi PS2. Tips dan trik dalam semua versi ngga terlalu jauh berbeda, langsung aja cekidot. Di sini gue akan pakai bahasa sehari-hari aja, jadi ngga terlalu kaku. 1. Monographs Monographs adalah key items yang hanya bisa didapatkan satu kali dalam game. Untuk mendapatkannya adalah dengan membelinya di dalam bazaar. Kalian akan menyadari ketika ada bazaar ketika berbicara ke salah satu pedagang apapun, kapanpun dan di manapun. Ternyata ada cara untuk memunculkan monographs ...
Blog nyantai, asik tapi serius (Don't forget to check about me)